5 Tanaman Hias yang Cocok untuk Souvenir Pernikahan

Pengantin memilih souvenir pernikahan sesuai dengan preferensi pribadi. Biasanya pasangan pengantin ingin souvenir unik sebagai kenang-kenangan yang tidak terlupakan. Sekarang suvenir tidak hanya berupa benda, banyak orang memberikan tanaman hias sebagai buah tangan. 

Tanaman hias untuk souvenir harus yang memiliki perawatan mudah. Agar penerima souvenir dapat merawat tanaman tanpa kerepotan.

Dalam paket souvenir, pengantin bisa meletakkan tips perawatan tanaman dan pesan khusus. Cara ini membantu penerima dalam menangani tanaman miliknya. 

Pengantin dapat mengemas tanaman hias dalam pot mini berhias. Ini ide 5 tanaman hias yang cocok untuk souvenir pernikahan.

Lidah Mertua (Sansevieria)

Lidah mertua menjadi salah satu tanaman untuk souvenir yang aman. Selain, karena tanaman sansevieria asli dari daerah tropis Indonesia. Tanaman ini juga mudah untuk perawatannya bahkan ketika kondisi kurang memadai.

Sansevieria berdaun warna-warni seperti

  • Hijau muda, hijau tua, 
  • Hijau abu-abu, 
  • Hijau kuning,
  • Perak dan
  • Sedikit kombinasi putih kuning.

Lidah mertua memiliki fungsi untuk menyerap polusi udara. Umumnya, souvenir lidah mertua diberikan dalam keadaan masih kecil atau bibit.

Dengan pot yang indah, tanaman dapat menjadi penghias meja kerja. Tentu saja, ini akan membuat para tamu yang menerima merasa senang dengan souvenirnya.

Kaktus Mini

Tanaman hias kaktus juga cocok menjadi souvenir pernikahan. Perawatan kaktus termasuk mudah bahkan dapat bertahan tanpa air dalam waktu lama. Sehingga, tidak perlu takut layu ketika membagikan kaktus sebagai souvenir.

Kaktus melambangkan kekuatan ketika berada dalam masa sulit. Ada juga yang mengartikan sebagai cinta yang abadi. Ini dapat menjadi doa bagi pasangan pengantin dalam kehidupan setelah menikah. 

Tanaman kaktus memiliki kemampuan untuk menyerap udara kotor. Polutan yang mengganggu kesehatan dan beracun akan terserap oleh Kaktus. 

Baca juga: 5 Cara Menanam Kedelai Agar Produktivitas Tinggi

Sukulen (Succulent)

Kaktus termasuk bagian dari tanaman sukulen. Itu karena kaktus memiliki batang yang menyimpan air. Namun, tidak semua sukulen adalah kaktus. 

Ciri sukulen kaktus mempunyai benjolan bulat pada permukaan (areoles). Sukulen tanpa Areoles tidak termasuk dalam jenis kaktus. 

Meskipun begitu, kaktus dan sukulen memiliki kesamaan. Sukulen tahan dalam kondisi kekurangan air. Oleh karena itu, sukulen juga melambangkan ketangguhan.

Contoh tanaman sukulen adalah tanaman cocor bebek. Jenis sukulen beragam dan bentuknya yang unik. Pasangan pengantin dapat mengemas sukulen dengan hiasan. Lalu, tanaman siap menjadi souvenir yang cantik.

Adenium Mini

Kamboja Jepang atau adenium umumnya berukuran kecil. Pembudidaya menjadikan tanaman bonsai. Caranya dengan meletakkan anakan Adenium di pot kecil. 

Pengantin harus menulis dalam selembar kertas cara perawatan. Mulai dari takaran menyiram dan memastikan tanaman terkena sinar matahari.

Tanaman adenium termasuk jenis yang kuat, sehingga tidak perlu sering menyiram. Perawatan adenium yang mudah cocok jika menjadi souvenir pernikahan. 

Baca juga: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasi Akar Busuk

Lavender

Lavender memiliki bunga berwarna ungu yang indah. Tanaman ini juga dikenal sebagai pengusir nyamuk. Ketika meletakkannya dalam pot kecil, akan sangat pas sebagai souvenir. 

Tanaman ini tidak memerlukan banyak air. Bahkan, termasuk tanaman tidak boleh terlalu basah dan lembab. 

Tamu akan merasa spesial dengan souvenir tanaman Lavender. Aroma bunganya dapat menghilangkan stres dan memberi ketenangan. Selain itu, lavender melambangkan kesetiaan antara pasangan. Sebagai pelengkap souvenir pernikahan, Anda juga dapat memberikan pupuk organik hayati Dinosaurus. Pupuk ini cocok digunakan untuk merawat tanaman hias Anda.

Chinese (Simplified)EnglishIndonesian
×