7 Rekomendasi Tanaman yang Cocok di Tanam di Musim Kemarau

Bercocok tanam identik dengan suhu udara yang lembab agar tanaman tetap subur. Sehingga, ketika musim kemarau tiba, beberapa petani khawatir tanamannya akan layu. Padahal ada juga jenis tanaman yang dapat tetap subur saat ditanam di musim kemarau. Berikut adalah 7 tanaman yang bisa ditanam saat musim kemarau. 

Cabai

Tanaman yang dapat diolah menjadi sambal ini selalu hadir sebagai pendamping makanan sehari-hari. Kabar baiknya, walau musim kemarau tiba, Anda tetap dapat menanam cabai karena ia sangat menyukai sinar matahari langsung. 

Menanam cabai dapat dilakukan di rumah karena tidak membutuhkan banyak ruang. Ikuti langkah berikut agar Anda dapat menghasilkan cabai sendiri di rumah

  • Tanam benih cabai ke media tanam campuran pupuk kandang, tanah humus, dan sekam (2:3:1) saat biji mulai bertunas sepanjang 3-5 cm.
  • Semprotkan air dengan spray agar tanah lembab.
  • Buat lubang sedalam 5 cm dan letakkan benih tanaman cabai.
  • Siram rutin sebanyak 2 kali sehari.

Baca juga: Cara Praktis Budidaya Jamur di Rumah

Timun

Timun terkenal dengan sebutan sayuran musim panas klasik. Berikan ia kelembaban dan kesuburan tanah yang pas, maka sayuran timun akan tumbuh dengan baik di kebun Anda. 

Rendam benih menggunakan pupuk organik cair. Tebar benih di media semai dan tunggu hingga berkecambah. 

Siapkan pot atau polybag berdiameter 25 cm dan memiliki lubang drainase. Isi dengan media tanam campuran tanah dan sekam 1:1 dan aduk hingga rata. Letakkan 1 buah bibit timun pada media tanam dalam pot yang sudah dilubangi. 

Siram tanaman sebanyak 1-2 kali sehari pada minggu pertama dan 4-6 kali sehari ketika memasuki minggu kedua. Tanaman timun dapat dipanen dalam kurun waktu 2,5-3 bulan sejak masa penanaman. 

Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan salah satu tanaman yang cocok ditanam saat musim kemarau. Tanaman yang biasa dijadikan sampo ini berkemampuan retensi air yang baik sehingga dapat bertahan hidup saat suhu di sekitar sedang panas. 

Untuk menanamnya, siapkan media tanam campuran tanah kering dan sekam pasir perbandingan 1:1. Masukkan media tanam yang sudah diaduk rata ke dalam pot berukuran sedang atau agak besar. 

Tancapkan lidah buaya pada media tanam yang sudah disiapkan. Karena lidah buaya memiliki banyak cadangan air, cukup siram tanaman saat dirasa sudah kering saja. Terlalu sering menyiram akan membuat lidah buaya menjadi cepat busuk. 

Tomat

Seperti cabai, tomat juga menyukai sinar matahari. Untuk itulah, tomat cocok Anda tanam saat musim kemarau tiba. 

Untuk menanam tomat, siapkan pot atau polybag yang memiliki lubang drainase cukup. Isi wadah dengan media tanam campuran tanah, pasir, dan pupuk kompos perbandingan 1:1:1. Masukkan bibit tanaman tomat pada lubang di media tanam.

Siramlah tanaman tomat setiap hari. Anda dapat memanen tomat setelah 60-90 hari sejak masa tanam.

Labu

Musim kemarau merupakan waktu yang tepat untuk menanam labu. Tanaman ini akan lebih cepat tumbuh di suhu tinggi. Selain itu, rasa buah yang dihasilkan akan lebih manis dibandingkan dengan labu yang ditanam di suhu dingin.

Untuk membuat labu, simak langkah berikut ini

  • Tanam bibit labu 3-4 buah ke dalam pot.
  • Tancapkan teralis di media tanam agar tanaman kelak dapat merambat.
  • Tunggu 3-5 hari hingga bibit berkecambah.
  • Siram secara rutin sehari sekali. Pastikan tanaman tidak kering.
  • Letakkan pot di tempat yang terkena sinar matahari langsung.

Bunga Sepatu

Selain sayuran, ada juga bunga yang cocok ditanam saat musim kemarau, yaitu bunga sepatu. Bunga sepatu dapat tumbuh dengan subur di iklim yang hangat. Pastikan bunga sepatu mendapatkan air dan ruang yang cukup. 

Untuk menanam bunga sepatu, siapkan pot dan media tanam dengan campuran tanah, pupuk rendah fosfor, dan tinggi kalium. Lubangi tanah denhan kedalam 1-2 cm, masukkan benih, dan tutup tipis-tipis.

Siram dengan cukup dan pastikan media tanam tetap lembab. Bunga akan mekar setelah 10-14 bulan penanaman.

Baca juga: Mengenal 7 Jenis Kebun yang Dapat Anda Buat di Rumah

Bougenville

Selain bunga sepatu, bougenville merupakan bunga yang dapat Anda tanam saat musim kemarau. Tanaman bunga berwarna cantik ini sangat menyukai sinar matahari di musim kemarau. Selain itu, bougenville dapat mempercantik pekarangan rumah Anda.

Tanam bougenville dengan metode stek batang. Potong batang bougenville yang telah dewasa sekitar 20 cm dengan bentuk diagonal dan meruncing. Tancapkan batang pada polybag berisikan campuran tanah, sekam padi, dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1:1. Anda cukup menancapkan batang tersebut dengan kedalaman 3-5 cm.

Siram tanaman secara rutin hingga muncul daun. Bibit bougenville siap dipindahkan ke media yang lebih luas.

Chinese (Simplified)EnglishIndonesian
×